Selasa, 04 Mei 2010

Pernyataan tabi’in tentang bid’ah dan pelakunya

1. Diriwayatkan dari Fudhail bin Iyyadh, ia berkata, “Ikutilah jalan-jalan petunjuk dan tidaklah merugikanmu karena sedikit orang-orang yang mengikutimu, jauhilah olehmu jalan-jalan kesesatan, dan janganlah tepedaya oleh banyaknya orang-orang yang celaka.”

====================================================

2. Diriwayatkan oleh Ibnu Wahab dari Sufyan, ia berkata, “Perkataan tidak akan terwujud kecuali dengan perbuatan, sedangkan perkataan dan perbuatan tidak akan terwujud kecuali dengan niat. Jadi, perkataan, perbuatan, serta niat tidak akan terwujud kecuali dengan mengikuti Sunnah.”

====================================================

3. Diriwayatkan dari Abu Al Aliyah, ia berkata, “Pelajarilah Islam, dan jika kamu telah mempelajarinya maka janganlah kamu meninggalkannya, dan berpegang teguhlah pada jalan yang lurus, karena itu adalah Islam.

Janganlah kamu berbelok ke kanan dan ke kiri serta ikutilah Sunnah Nabimu dan semua perkata yang dijalankan oleh para sahabat beliau sebelum mereka membunuh sahabat-sahabat mereka sendiri dan sebelum mereka berbuat seperti yang telah mereka perbuat. Telah dibacakan kepada kita Al Qur’an sebelum mereka membunuh sahabat-sahabat mereka sendiri dan sebelum mereka berbuat seperti yang telah mereka perbuat. Jauhilah olehmu ajaran yang menyesatkan, yang menghembuskan perselisihan dan permusuhan di antara manusia.”

====================================================

4. Ibrahim At-Taimi berdoa, “Ya Allah, lindungilah aku dengan agama- Mu dan Sunnah nabi-Mu dari perselisihan dalam perkara yang hak, dari mengikuti hawa nafsu, dari jalan-jalan kesesatan, dari perkara- perkara yang syubhat, serta dari keraguan dan perpecahan.”

====================================================

5. Yahya bin Mu’adz Ar-Razi berkata, “Perselisihan manusia semuanya kembali kepada tiga dasar dan setiap dasar mempunyai lawannya, sehingga orang yang terjatuh akan terjerat dalam lingkaran lawannya. Tauhid lawannya kemusyrikan, Sunnah lawannya bid’ah, dan ketaatan lawannya kemaksiatan.”

====================================================

Artikel Yang Berhubungan



Tidak ada komentar:

Posting Komentar